Membuat Link HTML

Sekarang kita akan belajar membuat sebuah Link,



Apa itu Link? Kita bisa anggap Link itu adalah sebuah penghubung, sebuah penghubung antara satu dengan lainnya. Nah Link di HTML maksudnya adalah kita akan membuat sebuah hubungan, atau jalan dari file HTML kita ke file lainnya.

Ayo kita mulai.


Untuk membuat Link, kita memerlukan tag dengan nama ANCHOR, bukan, bukan ANCHOR BERANTAKAN :D, tapi emang nama tagnya adalah ANCHOR.

ANCHOR, ditandai dengan tag <A>..</A>, mempunyai banyak atribut, seperti ACCESSKEY, CHARSET, HREF, REL, REV, TARGET, TITLE, dan masih banyak lagi.

Tapi untuk membuat Link kita cukup membutuhkan atribut HREF, TARGET, TITLE aja.

HREF => untuk menunjukan alamat yang kita tuju.

TARGET =>
untuk menentukan apakah harus membuka tab baru, atau window baru untuk menampilkan halaman yang diminta.

TITLE =>
memberikan nama saat mouse mengarah ke Link nya.

Contohnya :

<A HREF = ‘http://gellaps.blogspot.com’ TARGET =”_blank” TITLE=”Link ke Blogspot gellaps”>Ini Contoh Link</A>


jadinya akan seperti ini

Ini Contoh Link

Nah, sekarang coba temen2 buat, terus buka filenya, maka akan jadi sebuah Link, kalo diklik dia akan membuka tab baru (karena targetnya =” _blank”), dan link tersebut akan membawa kita ke http://gellaps.blogspot.com (di ambil dari HREF nya).

gampang kan ngebuat link itu ;), sekarang kita akan memanipulasi pewarnaan Link.
Warna Link bisa kita ganti dari atribut nya BODY.


<BODY LINK=blue ALINK=red VLINK=green>


LINK = untuk warna LINK nya
ALINK = untuk warna Active Link, akan terlihat berubah saat link di klik.
VLINK = untuk warna Visited Link atau Link yang udah pernah kita kunjungi sebelumnya.

Warna bisa menggunakan nama (black - white), atau dengan kode hex / hexadecimal (#000000 - #ffffff)

Link juga bisa menggunakan gambar, tapi nanti pas kita belajar "Memasukkan AudioVisual HTML"


sekarang sampe sini dulu aja ya, see ya next time.

Comments :

0 komentar to “Membuat Link HTML”

Posting Komentar

:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))

 

My Best Friends

blogger logo